
Meskipun terbilang sering merilis smartphone kelas menengah hingga flagship lewat Oppo Find X2, Oppo tak meninggalkan pasar smartphone murah. Di tahun ini, Oppo digosipkan sudah menyiapkan smartphone murah baru.
Baca juga:
- Bersiaplah, Oppo Reno Ace Meluncur 13 April
- Resmi Dirilis, Inilah Harga dan Spesifikasi Oppo Reno3 di Indonesia
- Oppo A31 Dijual di Indonesia, Ini Harga dan Spesifikasinya!
Smartphone baru tersebut adalah Oppo A12, yang beberapa waktu lalu sudah masuk pengujian lembaga regulator Thailand, NBTC. Belakangan, foto render yang memperlihatkan desain smartphone ini mulai muncul.
Tampak dalam foto, Oppo A12 punya desain layar minim bezel dengan waterdrop notch. Sedangkan bodinya sendiri menggunakan plastik polycarbonate, dengan sentuhan desain diamond di bagian belakangnya, sama seperti yang kita temukan di beberapa smartphone Realme.
Kita juga bisa menemukan dua buah kamera belakang, serta adanya sebuah sensor sidik jari di tengah smartphone.
Tak hanya wujud fisiknya saja, spesifikasi Oppo A12 ini juga dibocorkan oleh Ishan Agarwal. Dikatakannya, Oppo A12 ini mempunyai dimensi fisik 155.9 x 75.5 x 8.3mm, dengan berat 165 gram.
Smartphone ini disebut memiliki layar LCD sebesar 6.22 inch beresolusi HD+, dan ditenagai prosesor MediaTek Helio P35. Oppo A12 akan hadir dengan dua pilihan kapasitas RAM dan memori yang berbeda, yakni RAM 3GB dan memori 32GB, serta RAM 4GB dan memori 64GB.
Oppo A12 juga mempunyai dua kamera belakang dengan resolusi 13MP beraperture f/2.2 untuk kamera belakang utamanya, dan kamera kedua 2MP beraperture f/2.4. Lalu kamera depannya beresolusi 5MP beraperture f/2.0.
Smartphone ini disebut akan menggunakan ColorOS 6.1.2, yang artinya Oppo A12 tak menjalankan OS Android 10, melainkan besar kemungkinan adalah Android 9.0 Pie. Smartphone ini akan memiliki baterai sebesar 4230 mAh.
Hingga kini belum ada informasi kapan Oppo A12 ini akan diluncurkan. Begitupula dengan harga smartphone ini yang belum terungkap. Namun kemungkinan smartphone ini tak dijual lebih dari Rp 2 juta.
Bagaimana tanggapan kamu?
via Pricebaba