Smartphone terbaru LG, LG G9 akan meluncur bulan Mei mendatang. Persiapan demi persiapan telah dilakukan, termasuk merancang desain smartphone yang baru. Hmm.. seperti apa ya?
LG membuat sebuah design language atau bahasa desain smartphone yang baru, yang terinspirasi dari alam. Pada desain baru LG ini, LG memperkenalkan desain kamera “Raindrop” atau tetesan air hujan. Berbeda dengan smartphone kebanyakan saat ini yang mulai menggunakan desain kotak, layaknya iPhone 11.
Baca juga:
- Geekbench Bocorkan Spesifikasi Smartphone Baru LG, Inikah LG G9?
- LG Buat Smartphone 5G Baru, Harga Lebih Murah dari Galaxy S20?
- LG G Series Bakal Dipensiunkan?
Dengan desain ini, kamera diletakkan di pojok kiri atas bagian belakang ponsel, dan tersusun atas tiga kamera serta lampu LED flash yang disejajarkan berdasarkan ukuran, secara vertikal.
Posisi yang paling atas merupakan ukuran kamera yang paling besar, dengan terdapat bump kamera yang sedikit lebih tinggi. Kemudian semakin ke bawah, ukurannya semakin mengecil. Sedangkan dua kamera lainnya dibuat rata dengan bodi belakang yang menggunakan bahan kaca.
Menurut LG, desain kamera ini membuat penggunaan ruang di bagian kamera yang lebih sedikit, sehingga menjadi lebih bersih dan juga penampilan yang tampak lebih ramping.
Selain desain kamera, LG juga memperkenalkan desain bodi 3D Arc Design. Desain ini membuat bagian tepi layar dan bagian belakang dibuat melengkung. Alhasil lebih terasa alami di tangan ketimbang ponsel LG sebelumnya.
Desain dengan sentuhan 3D Arc Design membuat tepi dan sudut ponsel yang kurang tajam, yang membuat ponsel tidak hanya lebih enak dipandang, tapi juga lebih menyenangkan untuk disentuh.
Pada sketsa desain baru smartphone LG ini, tampak pula bagian layar yang minim bezel, serta tidak adanya sensor sidik jari di bagian belakang smartphone. Sehingga besar dipastikan sensor sidik jari akan tertanam di bawah layar atau in-display fingerprint.
Bahasa desain terbaru LG ini sepertinya akan dihadirkan LG di smartphone terbarunya, LG G9, yang informasinya bakal diluncurkan 15 Mei mendatang. LG G9 sendiri konon akan turun kelas dari mulanya yang memakai chipset seri 8 buatan Snapdragon, menjadi seri 7.
Muncul kabar chipset Snapdragon yang digunakannya adalah Snapdragon 765 atau 765G. Di laman Geekbench, tertulis smartphone ini mempunyai RAM sebesar 8GB, dan menjalankan OS Android 10.
Smartphone ini akan mendukung aksesori dual screen yang membuatnya menjadi punya dua layar, seperti yang ada di LG V60 ThinQ 5G dan LG G8X ThinQ. LG G9 juga akan dilengkapi dengan konektivitas 5G, dan harganya pun disebut akan lebih murah dari Galaxy S20 5G.
Gimana komentar kamu?
via LG