Update Terbaru YouTube Menambahkan Visual Baru Pada Dynamic Theme

Dengan Android 12, Google menggunakan bahasa desain barunya lewat Material You. Dan kali ini seperti yang kita tahu, Google telah mendesain ulang berbagai aplikasinya agar selaras dengan desain Material You, yang patut di-highlight adalah salah satu fitur utama dari Material You yaitu dynamic theme yang hadir di YouTube yang akan memberikan sentuhan baru pada visual aplikasi tersebut.

Baca Juga:

Tampilan Visual yang Baru dari YouTube

Seperti yang kita tahu, YouTube tidak sering mendapatkan desain ulang visual dari Google, tetapi dalam update baru-baru ini, Google menggabungkan elemen desain baru yang meskipun bukan jenis dynamic theme tetapi masih cukup keren untuk dilihat.

Banyak yang menyebutnya dengan “Thumbnail Theming”, bukannya menggunakan pendekatan Material You dengan mengambil palet warna dari wallpaper kamu, ini mengambil warna dari thumbnail sebuah video yang kemudian digunakan untuk mewarnai bagian tertentu dari player UI. Perubahan ini sangatlah halus, dan membutuhkan beberapa menit untuk benar-benar menyadari perubahannya, tapi memang ada sebuah perubahan dibandingkan versi sebelumnya.

Seperti yang mungkin kita amati, memang YouTube Music telah memiliki perubahan serupa untuk waktu yang lama; Pada YouTube Music, UI “Now Playing” mendapatkan warnanya dari sampul album lagu. Pada sisi Android sendiri juga tidak asing dengan tema semacam ini, di Android Oreo sebenarnya memperkenalkan notifikasi berwarna yang juta mengambil palet warna dari sampul album lagu dan menerapkannya ke kontrol notifkasi pemutar musik sepanjang tahun 2017. Karena Google sedang melakukan hal-hal semacam ini di seluruh user interfacenya sekarang, mungkin mereka juga merangkulnya di YouTube.

Karena ini bukan perubahan terkait Material You, ini juga tidak terkait dengan sistem tema Monet. Artinya, tidak peduli apakah kamu menggunakan Android 12 atau versi Android yang lebih rendah, kamu tetap dapat melihatnya. Salah seorang tipster di Android Police berhasil menemukannya di Android 11, dan ada beberapa orang juga menemukannya di perangkat Android 10.

Oke, itu tadi berita teknologi seputar update dari YouTube, semoga artikel ini bermanfaat untuk kamu semuanya ya. Jika kamu ada saran tentang aplikasi dan game yang ingin dibahas, kamu bisa berkomentar pada kolom dibawah ya, terima kasih!.

Sumber

David James

Hobi nge game di pusat kebugaran, orang santuy yang terjebak di negara barbar

Post navigation