Amazon Spanyol Ungkap Detail Spesifikasi Nokia 7.1

via Amazon

Pada tanggal 4 Oktober, HMD Global sudah memastikan diri bahwa pihaknya memang akan mengadakan sebuah event dan banyak pengamat memprediksi bahwa suksesor dari Nokia 7 / Nokia 7 Plus yakni Nokia 7.1 / Nokia 7.1 Plus (nokia X7) bakal diresmikan pada event tersebut.

Baca juga:

Nah, hari ini DroidPoin mendapatkan bocoran informasi terbaru seputar Nokia 7.1 yang kabarnya akan diresmikan esok hari. Berdasarkan informasi yang DroidPoin peroleh dari Amazon Spanyol, seri Nokia 7.1 bakal hadir dengan layar fullview berukuran 5.84-inch  disertai notch. Tak hanya itu saja, ponsel tersebut juga kabarnya bakal menggunakan fitur dual kamera dengan lensa ZEISS, prosesor Qualcomm Snapdragon 636 (bukan prosesor 660 ataupun 710 seperti bocoran informasi sebelumnya), serta internal dan RAM yang bervariasi.

via Amazon

Lalu untuk masalah harga, HMD kabarnya akan membanderol Nokia 7.1 dengan harga mulai dari €354,87 atau sekitar Rp 6,2 jutaan untuk varian 3GB RAM + penyimpanan sebesar 32GB. Sedangkan untuk varian 4GB RAM + penyimpanan internal sebesar 64GB bakal HMD banderol dengan harga €400 atau sekitar Rp 7 jutaan. Hal tersebut sama dengan bocoran informasi yang pernah DroidPoin sampaikan beberapa hari lalu bahwa Nokia 7.1 bakal dihargai Rp 7 jutaan. (Baca: Nokia 7.1 Bakal Dihargai Rp 7 Juta?)

So, untuk informasi yang lebih detail terkait kedua smartphone tersebut, mari kita nantikan saja bersama beberapa jam ke depan. Tentunya, jika ada informasi terbaru seputar Nokia 7.1 / 7.1 Plus, DroidPoin pasti akan segera mengabarkannya ke kamu.

via Amazon

Adrianto Jossy

Talk = Do Something "Talk More Do More" | User Windows 10 Mobile (Mi4) dan Android (Xperia XA Ultra)

Post navigation