Galaxy Watch 3 Mulai Menampakan Diri, Ini Wujudnya!

via AndroidPIT

Smartwatch baru Samsung, Galaxy Watch 3 akan segera dirilis. Wujud nyata dari smartwatch ini pun mulai bermunculan. Seperti apa ya bentuknya? Ini dia!

Lembaga otoritas Korea Selatan, NRRA baru ini memberikan sertifikasi bagi smartwatch ini. Dari sertifikasi inilah terungkap Galaxy Watch 3 masih mempunyai fitur rotating bezel fisik untuk navigasi layaknya Galaxy Watch dan Gear S3.

Baca juga:

Hanya saja bezel ini tampak lebih tipis dibanding pendahulunya. Ada dua tombol di samping kanan, yakni tombol back dan power/menu. Bentuk kedua tombol ini juga berbeda dibanding sebelumnya, cenderung mirip seperti di Gear S3 Classic.

Diketahui ada dua pilhan ukuran Galaxy Watch 3 yang disiapkan oleh Samsung, yaitu 41mm dan 45mm. Untuk varian 41mm dikabarkan akan membawa nomor model SM-R850 untuk model LTE, dan SM-R855 untuk model Wi-Fi saja. Sedangkan varian 45mm membawa nomor model SM-R840 untuk model LTE, dan SM-R845 untuk Wi-Fi saja.

Dalam sertifikat yang disahkan NRRA tersebut, baru Galaxy Watch 3 dengan ukuran 41mm dan 45mm dengan koneksi Wi-Fi saja yang telah diberi izin.

Baik ukuran 41mm dan 45mm akan tersedia dalam opsi case dari stainless steel dan titanium, memori internal 8GB, serta fitur GPS yang berguna kala memakai activity tracker.

Layar Galaxy Watch 3 dikabarkan berukuran 1.2 inch untuk ukuran 41mm, dan 1.4 inch untuk varian ukuran 45mm. Keduanya akan diproteksi dengan Corning Gorilla Glass XD. Adapun ukuran dimensi Galaxy Watch 3 varian 41mm dan 44mm masing-masing adalah 45 x 46.2 x 11.1 mm dan 41 x 42.5 x 11.3 mm.

Galaxy Watch 3 juga mempunyai sensor detak jatung, hingga sensor photodiodes. Smartwatch ini nantinya akan mendukung fitur monitor tekanan darah, dan electrocardiogram (ECG).

Galaxy Watch 3 sanggup diajak berenang berkat kemampuan tahan air IP68 hingga 50 meter, dan memperoleh sertifikat durabilitas standar militer MIL-STD 810G. Galaxy Watch 3 mendukung pengisian nirkabel 5W.

Muncul kabar Samsung akan meluncurkan Galaxy Watch 3 pada bulan Juli mendatang, bersamaan dengan wireless earbuds Galaxy Buds Live.

Apa komentar kamu?

via SamMobile

Indra Krisnadi

Televisi dan Gadget. Mau tanya-tanya atau ngobrol? Cukup follow Twitter atau LINE @indrakrisnadi.

Post navigation