Haii ini balik lagi ke segmen review game dan kali ini aku akan sedikit membahas game Detective Jackie-Mystic Case. Game ini cukup unik dengan tampilan yang mirip seperti Diner Dash tetapi tetap dibumbui dengan ketegangan yang dipadu dengan berbagai macam mitologi, ya itulah yang membuat game ini unik dan berbeda dengan game seri detektif lainnya. Ya game ini juga telah tersedia dalam bahasa Indonesia loh, jadi kamu bisa lebih mudah dalam menganalisa setiap perkara tanpa terkendala bahasa yang berbeda.
Baca Juga:
- Harry Potter : Hogwarts Mystery Game Harry Potter Terbaik Hingga Saat Ini (Review)
- (Game of the Week) Hitman Sniper: Game Murah Kualitas Bintang Lima
Seperti biasa kita akan membahas latar belakang dahulu sebelum membahas gamenya. Game ini di kembangkan oleh GameHouse Original Stories dan developer ini juga cukup sering mengeluarkan berbagai game yang bergenre santai dan tidak terlalu serius dalam memainkannya. Game Detective Jackie-Mystic Case ini masuk dalam playstore pada tanggal 16 Oktober 2019, dan sudah mendapatkan rating 4,5 dari 19 ribu user serta selalu dapat berbagai kritik positif di ulasannya. Bisa dibilang game ini bisa menjadi game alternatif untuk kamu mainkan, lalu bagaimana dengan ulasannya ? Apakah ini game yang bagus seperti di rating ? oke langsung aja kita bahas.
Untuk ukuran game ini memang tidak terlalu besar hanya sekitar 150 MB saja dan gratis, game ini juga bisa kamu mainkan secara offline loh ini bisa menjadi nilai plus pertama karena bisa dimainkan secara offline. Game ini mempunyai sinopsis tentang dimana sebuah lukisan mitologi menjadi sebuah kunci bagi pembunuhan seorang wanita, dan kamu yang memainkan karakter Jackie sang detektif harus bisa memecahkan teka-teki selain itu kamu bisa menginterogasi setiap orang yang kamu curigai untuk mendapat petunjuk tentang pembunuhan tersebut. Alur cerita game ini sungguh mantap, menantang dan rumit khas permainan teka-teki, tetapi disinilah kekuatan game ini dimana build-up cerita yang dibangun meski sederhana tetapi dibungkus dengan sangat menarik. Bahasa Indonesia juga menjadi nilai plus yang sangat besar untuk game ini, kebanyakan game detektif masih memakai bahasa Inggris dan itu cukup menyulitkan dalam memecahkan sebuah misteri.
Kontrol game pun juga sangat mudah karena rata-rata game dari GameHouse memang terkenal dengan simpelnya kontrolnya. Masuk dalam fitur-fitur gameplay nya sendiri kita tidak hanya sekedar interogasi saja, tetapi kamu juga bisa memainkan berbagai mini game seperti analisis kimia, simbologi, analisis objek dsb mirip banget dengan detektif beneran loh. Ada 60 level cerita yang bisa kamu mainkan jadi akan ada banyak banget level yang bisa kamu pecahkan, dan pastinya ada quest-quest pribadi yang kalo kamu selesaikan nantinya akan mendapat sebuah kemampuan yang bisa membantu kamu menyelesaikan kasus lebih mudah.
Kekurangan game ini mungkin ada banyaknya iklan yang berseliweran ketika memainkan game, dan terkadang ada bug-bug yang sebenarnya tidak besar tetapi cukup mengganggu dalam permainan. Sering stuck di home screen pun menjadi masalah selanjutnya untuk game ini. Mungkin itu saja sih kekurangan game ini yang bisa aku tangkap, tetapi overall game ini bisa menjadi game alternatif kamu untuk sekedar menghabiskan waktu atau bosan dengan game utama kamu, apalagi fitur offline ini bisa menjadi bahan pertimbangan kamu. Download Detective Jackie-Mystic Case.
Oke itu tadi pembahasan singkat tentang game offline android Detective Jackie-Mystic Case, semoga artikel ini bermanfaat untuk kamu semua ya. Jika kamu ada saran atau sekedar ingin berdiskusi tentang game atau aplikasi yang ingin dibahas, langsung aja komentar di kolom di bawah ya, terima kasih !.