Rumor yang sebelumnya menyebut HMD Global tengah menyiapkan Nokia 6.1 Plus dengan kapasitas RAM yang lebih besar akhirnya terungkap sudah. HMD resmi menjual smartphone kelas menengah tersebut dengan RAM 6GB. Berapa harganya?
Nokia 6.1 Plus dengan RAM 6GB ini sebenarnya masih dengan spesifikasi yang sama dengan Nokia 6.1 Plus yang asli dengan RAM 4GB. Layarnya tetap seluas 6 inch beresolusi Full HD plus dengan notch, lalu prosesor Snapdragon 636, memori internal sebesar 64GB, yang masih bisa diperluas dengan slot microSD.
Baca Juga:
- Hore HMD Global Gulirkan Update Android Pie untuk Nokia 6 (2017) dan Nokia 2.1!
- Nokia 1 Plus Punya Dua Pilihan Memori Internal?
- Semua Kamera Belakang Nokia 9 PureView Punya Resolusi Sama
Sedangkan kameranya tetap dengan dua lensa kamera belakang beresolusi 16MP (aperture f/2.0) untuk lensa warna, dan 5MP (aperture (f/2.2) untuk lensa monochrome, serta kamera depan beresolusi 16MP. Fitur khas Bothie dan AI juga dihadirkan HMD pada Nokia 6.1 Plus versi RAM 6GB ini.
Nokia 6.1 Plus versi RAM 6GB masih menggunakan Android 8.1 Oreo, tapi sekarang sudah bisa ditingkatkan ke Android versi terbaru yakni 9.0 Pie. Baterainya sebesar 3060 mAh, sudah dibekali port USB type-C, serta mendukung teknologi pengisian cepat Quick Charge 3.0 dari Qualcomm.
Nokia 6.1 Plus versi RAM 6GB ini baru dijual di India melalui website Nokia Mobile. Harganya hanya sedikit lebih mahal saja dari yang versi 4GB, yakni 18.499 Rupee atau sekitar Rp 3,6 jutaan. Warna yang tersedia ada hitam dan biru.
Sayangnya belum diketahui apakah HMD Global juga bakal memboyong smartphone ini di Indonesia atau tidak. Tapi kita perlu nantikan kehadirannya.
via gsmarena