Perdebatan mengenai nama OS terbaru Huawei (setelah lepas dari Android) masih hangat di perbincangkan hingga saat ini. Kabarnya, dari sekian banyak nama yang direkomendasikan, kini nama-nama tersebut sudah mengerucut menjadi 2 nama saja yakni HongMeng OS dan Ark OS.
Baca juga:
- HongMeng OS Milik Huawei Segera Diperkenalkan?
- Bukan HongMeng OS Inilah Nama OS Terbaru Huawei Setelah Lepas dari Google!
Berdasarkan laporan terbaru yang DroidPoin terima, Huawei kabarnya akan menggunakan kedua nama tersebut. HongMeng OS akan digunakan untuk wilayah China dan Ark OS untuk pasar internasional.
Kabarnya, OS tersebut akan dirilis pada tahun ini, kemungkinan paling besar terjadi pada bulan September 2019 (bersamaan dengan dirilisnya Huawei Mate 30 series). Informasi ini sendiri dapat terungkap karena pada bulan tersebut, Huawei dikabarkan akan merilis semacam trailer atau film pendek yang diambil langsung menggunakan kamera Huawei Mate 30.
Sayangnya, DroidPoin belum memiliki informasi yang lebih detail terkait Ark OS ataupun HongMeng OS milik Huawei, entah itu UI, UX dan yang lainnya. Tapi ada satu hal yang sudah pasti nih, OS tersebut dipastikan bakal mendukung berbagai aplikasi Android loh!
via Huawei Central